Kabar Desa
Bacakades Serentak Sumenep Didominasi Lulusan SMA
Memontum Sumenep – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang akan digelar paling lambat Juli 2021, berpotensi meningkatkan hasil pemimpin yang lebih baik. Indikasinya, Bakal Calon Kepala Desa (Bacakades) beramai-ramai mencalonkan diri sebagai Cakades. Terbukti, jumlah peserta yang mendaftar Bacakades tembus ratusan pendaftar. Yakni 307 bakal calon.
Informasi yang dihimpun meontum.com, pada konstelasi pilkades serentak tahun ini, terhitung ada sekitar 86 desa yang bakal menggelar hajatan pesta demokrasi rakyat itu. Dari 307 bacakades itu, rata-rata didominasi lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA).
Baca juga:
Adapun rincian dari 307 orang pendaftar sebagai Bacakades tersebut, terdiri dari 259 laki-laki, dan 48 perempuan, dengan tingkat pendidikan yang bervariasi. Untuk SMP 19 orang, SMA 142 orang, Diploma 7 orang, S1 129 orang, dan S2 9 orang.
Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Pemdes) DPMD Sumenep, Supardi, mengatakan untuk sementara pendaftar terbanyak berasal dari Desa Poteran, Kecamatan Talango, yakni ada 10 pendaftar yang terjaring. “Ini masih tahapan penjaringan, belum tahap penyaringan, Rabu (19/05),” katanya.
Menurut Supardi, pada tahap selanjutnya, yakni tahap penyaringan. Panitia akan menyeleksi dari beberapa persyaratan khususnya administrasi. Jika panitia sudah tidak ada keraguan lagi, maka selanjutnya ditetapkan sebagai calon yang lolos administrasi.
“Apabila bakal calon lebih dari 5 orang yang memenuhi persyaratan, maka akan dilakukan tes tambahan. Yakni menyandingkan antara, tingkat pendidikan, pengalaman, Usia, dan tes wawancara,” paparnya.
Pihaknya berharap, panitia Pilkades harus mematuhi Perbup Nomor 15 Tahun 2021 tentang Pilkades perubahan dari Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 54 Tahun 2019. Sesuai dengan Keputusan Bupati Sumenep Nomor: 188/135/KEP./135.013/221 tentang jadwal hari H pelaksanaan pemungutan suara Pilkades serentak Kabupaten Sumenep akan digelar pada tanggal 8 Juli 2021 mendatang.
“Masyarakat harus pandai memilih, mudah-mudahan pilkades serentak tahun ini terlaksana sesuai harapan,” harap Supardi. (dan/edo/ed2)
- SEKITAR KITA1 tahun
Sumenep Bermunajat, Bupati Fauzi Minta Doa Seluruh Masyarakat untuk Kemajuan Pembangunan
- Kabar Desa3 tahun
Heboh.. Sudah Meninggal, Cakades Rubaru Sumenep Menang Pilkades Serentak
- Hukum & Kriminal3 tahun
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sumenep
- SEKITAR KITA4 tahun
Geger, Pencairan Dana BOP Ponpes An Nuqoyah. Ada apa?
- Pendidikan2 tahun
Syiarkan Islam, IAAM Perkuat Silaturahmi dengan Halal Bihalal dan Pengajian Akbar
- Hukum & Kriminal1 tahun
Oknum Anggota Polres Sumenep dan Dua Oknum Wartawan Dibekuk karena Diduga Terseret Narkoba
- SEKITAR KITA3 tahun
Diduga Berubah menjadi Tempat Karaoke, Pemkab Sumenep Tutup Caffe Apoeng Kheta
- Hukum & Kriminal2 tahun
Asyik Main Judi Remi di Kandang Ayam, Enam Pria di Sumenep Ditangkap Polisi