SEKITAR KITA
Pemkab Sumenep Siap Bersinergi Guna Optimalkan Kekayaan Pariwisata
Memontum Sumenep – Dipercaya sebagai tuan rumah penyelenggaraan Festival Dewi Cemara (Desa Wisata Cerdas Mandiri dan Sejahtera), Kabupaten Sumenep siap bersinergi dengan Pemprov Jatim, untuk lebih menghidupkan sektor pariwisata di areal Taman Potre Koning, Kabupaten Sumenep, Madura, Jumat (03/11/2023) tadi.
Wakil Bupati Sumenep, Dewi Kholifah, saat membuka Festival Dewi Cemara, berkomitmen membangun sinergitas dalam pengelolaan memajukan desa wisata di Jawa Timur. Sebab, sektor pariwisata sangat potensial untuk meningkatkan perekonomian daerah untuk kesejahteraan masyarakat.
“Pengembangan desa wisata memang perlu digalakkan lantaran memegang peranan strategis. Tujuannya agar masyarakat termotivasi untuk terus berkiprah dan berkarya mendorong pembangunan. Baik di sektor wisata sejarah, budaya, bahari, maupun wisata pantai,” kata Wabup Sumenep ini.
Baca juga :
Perempuan yang akrab dipanggil Nyai Eva ini menambahkan, melalui Festival Dewi Cemara dapat memunculkan inovasi, kreativitas dan kesenian baru. Itu dapat dimotori para generasi muda untuk mengembangkan desanya masing-masing.
“Tujuannya untuk pelestarian lingkungan dan budaya sebagai bentuk penerapan pariwisata berkelanjutan. Itu demi meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan, maka perlu ditingkatkan kualitas maupun kuantitasnya melalui inovasi dan kreativitas,” terangnya.
Nyai Eva berharap kegiatan ini bisa memacu serta memotivasi semua elemen masyarakat, untuk bersama-sama berupaya optimal dalam mewujudkan keberhasilan pembangunan kepariwisataan di Jawa Timur, termasuk Kabupaten Sumenep.
Sementara itu, ada sebanyak 26 kabupaten atau kota di Jawa Timur, yang mengikuti Festival Dewi Cemara di Kabupaten Sumenep mulai 3 hingga 5 November 2023. Adapun rangkaian kegiatan antara lain, Pameran Desa Wisata se-Jawa Timur, Sarasehan Desa Wisata, Virtual Tour Desa Wisata, Pagelaran Seni dan UMKM. (edo/gie)
- Kabar Desa3 tahun
Heboh.. Sudah Meninggal, Cakades Rubaru Sumenep Menang Pilkades Serentak
- SEKITAR KITA11 bulan
Sumenep Bermunajat, Bupati Fauzi Minta Doa Seluruh Masyarakat untuk Kemajuan Pembangunan
- Hukum & Kriminal3 tahun
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sumenep
- SEKITAR KITA4 tahun
Geger, Pencairan Dana BOP Ponpes An Nuqoyah. Ada apa?
- Pendidikan1 tahun
Syiarkan Islam, IAAM Perkuat Silaturahmi dengan Halal Bihalal dan Pengajian Akbar
- Hukum & Kriminal1 tahun
Oknum Anggota Polres Sumenep dan Dua Oknum Wartawan Dibekuk karena Diduga Terseret Narkoba
- SEKITAR KITA3 tahun
Diduga Berubah menjadi Tempat Karaoke, Pemkab Sumenep Tutup Caffe Apoeng Kheta
- Hukum & Kriminal2 tahun
Asyik Main Judi Remi di Kandang Ayam, Enam Pria di Sumenep Ditangkap Polisi