SEKITAR KITA
Tekan Angka Pengangguran, Pemkab Sumenep Gelar Job Fair
Memontum Sumenep – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, kembali menggelar job fair bertema ‘Raih Kesempatan untuk Masa Depan yang Lebih Baik’. Hal ini dilakukan, sebagai salah satu cara untuk mengatasi angka pengangguran di Kota Keris.
Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu dan Satu Pintu (DPMPTSP) Ketenaga Kerjaan (Naker) Sumenep, Abd Rahman Riadi, menjelaskan bahwa job fair akan dilaksanakan terpusat di Graha Wicaksana Abdi Negara atau Gedung Korpri Sumenep, Rabu (18/10/2023) mendatang. Melalui job fair tersebut, diharapkan bisa menjadi sarana mencari kerja gratis dan mendatangkan manfaat untuk masyarakat sekitar.
Baca juga:
Ditambahkannya, bahwa kegiatan job fair ini merupakan salah satu bukti kepudulian Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, kepada masyarakat. “Ini bentuk kepedulian Bapak Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo, bagi masyarakat Sumenep,” katanya, Rabu (11/10/2023) tadi.
Ditambahkannya, tercatat ada 30 perusahaan yang siap menerima lamaran pekerjaan dari para pencari kerja. Dari flayer yang dipublikasikan Pemkab Sumenep, bagi para pelamar yang ingin menyerahkan lamaran perlu menyiapkan Surat Lamaran Kerja, Daftar Riwayat Hidup atau CV, Fotocopy KTP, KK, Ijazah, Kartu AK 1, Sertifikat dan beberapa persyaratan lain.
Selain job fair, dalam kegiatan itu juga ada layanan perizinan, layanan dari Dispendukcapil, cek kesehatan, donor darah hingga pasar murah. Termasuk, ada Samsat keliling, service motor gratis hingga santunan anak yatim. (dan/gie/adv)
- SEKITAR KITA1 tahun
Sumenep Bermunajat, Bupati Fauzi Minta Doa Seluruh Masyarakat untuk Kemajuan Pembangunan
- Kabar Desa3 tahun
Heboh.. Sudah Meninggal, Cakades Rubaru Sumenep Menang Pilkades Serentak
- Hukum & Kriminal3 tahun
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sumenep
- SEKITAR KITA4 tahun
Geger, Pencairan Dana BOP Ponpes An Nuqoyah. Ada apa?
- Pendidikan2 tahun
Syiarkan Islam, IAAM Perkuat Silaturahmi dengan Halal Bihalal dan Pengajian Akbar
- Hukum & Kriminal1 tahun
Oknum Anggota Polres Sumenep dan Dua Oknum Wartawan Dibekuk karena Diduga Terseret Narkoba
- SEKITAR KITA3 tahun
Diduga Berubah menjadi Tempat Karaoke, Pemkab Sumenep Tutup Caffe Apoeng Kheta
- Hukum & Kriminal2 tahun
Asyik Main Judi Remi di Kandang Ayam, Enam Pria di Sumenep Ditangkap Polisi