Pemerintahan
Safari Ramadan di Pulau Giligenting, Bupati Sumenep Serap Aspirasi dan Sampaikan Kebutuhan Anggaran
Memontum Sumenep – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, melakukan Safari Ramadan sebagai langkah pemerintah daerah, untuk menguatkan komitmen bersama masyarakat membangun Kabupaten setempat. Dalam Safari Ramadan 1444 H/2023 tersebut, bupati didampingi Sekretaris Daerah, Edy Rasiyadi serta kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Sumenep.
“Diadakan serap aspirasi antara pemerintah dan masyarakat, adalah sebagai langkah untuk mengetahui keluhan dan keinginan masyarakat Kecamatan Giligenting,” kata Bupati Achmad Fauzi di sela-sela kegiatannya di Desa Gedugan, Kecamatan Giligenting, Kamis (13/04/2023) tadi.
Bang Uji-sapaan akrabnya mengawali Safari Ramadan 1444 Hijriah/2023 Masehi di Kecamatan (Pulau) Giligenting, untuk bertemu dengan alim ulama dan elemen masyarakat. Sekaligus, memberikan bantuan kepada duafa, fakir miskin dan anak yatim.
“Safari Ramadan ini ajang silaturahmi Pemerintah Kabupaten Sumenep dengan masyarakat khususnya di Kecamatan (Pulau) Giligenting,” tegasnya.
Kegiatan ini selain sebagai silaturahim juga menjadi media bagi masyarakat untuk menyampaikan informasi, sekaligus menyerap berbagai aspirasi yang berkembang di tengah masyarakat. “Melalui serap aspirasi itu, nantinya akan menjadi referensi bagi jajaran pemerintah daerah untuk melaksanakan pembangunan selanjutnya, karena APBD 2023 telah menyusun berbagai program dan kegiatan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” terangnya.
Baca juga :
- Pemkab Sumenep Kemas Pameran Pembangunan Dalam Madura Night Vaganza
- Gunakan Energi Bersih REC, Pemkab Sumenep Nota Kesepahaman dengan PLN
- Cari 15 Orang ABK Kapal Putra Sumber Mas, Basarnas Kerahkan Dua Kapal di Perairan Sumenep
- Tingkatkan Promosi dan Kunjungan Wisata Sumenep, Bupati Fauzi Koordinasi dengan Pengelola Destinasi
- KKI Sebut Kakatua Masalembu Sumenep Wisata Langka Potensial dan Bakal Dilirik Wisatawan Mancanegara
Poltisi PDI-Perjuangan Sumenep itu mengharapkan para alim ulama, tokoh masyarakat serta segenap lapisan masyarakat, agar terus berperan aktif dan berkontribusi dalam proses pembangunan, dengan mengambil peran yang beragam untuk kemajuan Kabupaten Sumenep. “Peran serta keterlibatan seluruh elemen masyarakat sangat penting dalam pelaksanaan program pembangunan, sehingga akan memberikan efek positif bagi kemajuan desa,” tuturnya.
Ditambahkan, pihaknya mempunyai rencana untuk memperlebar ujung jembatan, karena yang ada saat ini tidak memungkinkan bagi roda empat dan roda tiga, untuk berputar diujung jembatan. “Tahun depan atau tahun 2024, tahun ke tiga saya menjabat, jadi tidak bisa kita kerjakan keseluruhan, itu hanya untuk jalan-jalan porosnya aja. jadi jalan porosnya kita selesaikan agar bisa digunakan untuk jalur perdagangan dan sebagai akses pintu utama,” paparnya.
Sementara itu, salah satu tokoh agama setempat meminta pemerintah Kabupaten Sumenep, untuk memberikan perhatian terkait infrastruktur yang ada di Kecamatan Giligenting. “Dalam kesempatan yang baik ini, mumpung semua OPD juga hadir, kami berharap kepada bapak Bupati, agar infrastruktur yang ada di Kecamatan Giligenting, tidak lagi mempergunakan aspal biasa, namun diharapkan mempergunakan hot mix agar sama dengan jalan jalan yang ada di daratan,” kata Tokoh Agama di Kecamatan Giligenting.
Lebih lanjut, Cak Fauzi merespon baik keluhan masyarakat dan tokoh agama dikecamatan setempat, jika kita bicara tentang infrastruktur jalan, memang di kepulauan ada beberapa ruas jalan yang mengalami rusak cukup parah. Salah satu contoh, jika kita ingin menyelesaikan infrastruktur yang ada di kecamatan Giligenting, diperlukan anggaran yang besar.
“Untuk Kecamatan Giligenting ini saja, kita memerlukan anggaran hampir Rp 100 miliar, kalau kita mau menyelesaikan jalan-jalan di pulau ini. Anggaran besar tersebut, hanya untuk menyelesaikan ruas jalan kabupaten dan oleh karena itu kita juga perlu memprioritaskan mana yang harus didahulukan,” terangnya. (dan/sit/adv)
- SEKITAR KITA1 tahun
Sumenep Bermunajat, Bupati Fauzi Minta Doa Seluruh Masyarakat untuk Kemajuan Pembangunan
- Kabar Desa3 tahun
Heboh.. Sudah Meninggal, Cakades Rubaru Sumenep Menang Pilkades Serentak
- Hukum & Kriminal3 tahun
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sumenep
- SEKITAR KITA4 tahun
Geger, Pencairan Dana BOP Ponpes An Nuqoyah. Ada apa?
- Pendidikan2 tahun
Syiarkan Islam, IAAM Perkuat Silaturahmi dengan Halal Bihalal dan Pengajian Akbar
- Hukum & Kriminal1 tahun
Oknum Anggota Polres Sumenep dan Dua Oknum Wartawan Dibekuk karena Diduga Terseret Narkoba
- SEKITAR KITA3 tahun
Diduga Berubah menjadi Tempat Karaoke, Pemkab Sumenep Tutup Caffe Apoeng Kheta
- Hukum & Kriminal2 tahun
Asyik Main Judi Remi di Kandang Ayam, Enam Pria di Sumenep Ditangkap Polisi